Pages

Sunday 30 October 2011

Kuala Lumpur Part 2: Lucky room 304!


Hamparan lautan memiliki gradasi warna mulai biru tua hingga biru muda, gradasi ini menunjukkan dalamnya lautan. Semakin dalam maka warna akan semakin tua, semakin dangkal sebaliknya. Warna biru laut tentu identik dengan KSK Biogama (Marine Studi Club). Bagi saya KSK adalah akumulasi semangat untuk mempelajari ilmu kelautan  yang melebur menjadi satu Organisasi.
Anggotanya mulai Mahasiswa Biologi Tingkat 1-akhir, sebuah fenomena menarik untuk saya tulis. Tentang sebiru apakah semangat kelautan itu? Yah, melalui pengalaman mengikuti organisasi ini sejak tahun 2007-kini (2011). Sebagai anggota banyak yang saya dapat, disini merasa menjadi Pembelajar Independen. Saking independennya tak kenal waktu hingga sabtu-minggu ataupun hari libur-pun serasa tidak libur, mengisi setiap waktu luang dengan kegiatan yang notabene-nya belajar sambil berekreasi. Luar biasa.. ^^d
Masih jelas dalam ingatan saat kami semua kala itu angkatan 06 dan angkatan 07 benar2 punya banyak mimpi, dan mencoba mewujudkannya. Dilanjutkan angkatan 08 dan 07 sedikit demi sedikit mewujudkan mimpi2 itu, membesarkan dan mengharumkan KSK..
Seperti siang  yang berganti malam.. saat matahari terbit dan tenggelam, saya merasa satu persatu para pilar semangat itu pergi, dengan atribut "sudah angkatan tua" menjadi salah satu alasan kuat.
Saya yang notabene-nya juga sebagai "angkatan tua", terkadang ikut merasa kehilangan, teringat perjuangan dan usaha2 yang dulu kami rintis..
Saya juga manusia apakah biru laut itu akan memudar?
teringat memoar di tahun 2009 saat kutulis mimpi-mimpiku untuk KSK..
1. Menjadi organisasi tingkat Nasional
kemudian  kutulis mimpi pribadiku di tahun 2011
1. Punya publikasi Internasional
2. skripsi di bidang kelautan
dan apa yang terjadi, Alloh selalu mendengan doa tiap hambanya..
Kini KSK sudah menjadi organisasi tingkat nasional bahkan merintis ke arah Internasional, mengingat publikasi2nya di seminar nasional dan Internasional.
Dan, Saat kutuliskan mimpi publikasi internasional.. Alloh Menjawab doa itu,
Pacific Science Congress 2011, di Kuala Lumpur. Tanpa KSK akankah mimpi ini terwujud?

ibnu Ariyanto di atas podium
Conference Hall 1 KLCC

Inilah presentasi di seminar internasional pertama untuk pertamakalinya, berada di atas podium disaksikan para mahasiswa amerika dan beberapa peneliti jepang. Saat itu juga untuk pertama-kalinya dipanggil, Dr.Ibnu Agus Ariyanto dengan pelafalan yang aneh.. hehe.. Haru bercampur bangga, hal yang jarang saya rasakan di forum serupa bahkan di Biologi UGM. Meskipun saya merasa presentasinya kurang memuaskan, namun seperti kata senior "Cahya Kurnia F: Apapun yang terjadi kita sudah publikasi".

Foto bareng Prof.Dr. Gert Worheide di KLCC

Tak berhenti sampai disitu, sejak dulu sponge sudah menjadi bagian dari diri saya, setidaknya sponge-lah yang menyelamatkan saya pada matakuliah seminar. Dan, kini menjadi bagian dari Skripsi saya.. Sungguh tak terduga bisa bertemu Prof.Dr. Gert Worheide di KLCC, membuat saya kembali bersemangat. Setidaknya satu kalimat yang akan selalu saya ingat tanpa tahu apakah akan terwujud atau tidak. Minimal saya mencoba menuliskan pesan itu menjadi mimpi baru. "I will waiting you in LMU for  Doctoral program-Gert Worheide".  Terlebih lagi beliau adalah pembimbing Ibu Ratih Aryasari (Dosen seminar saya, beliau yang pertama kali memperkenalkan sponge).
Saat mengingat memoar-memoar itu, semakin mengingatkan saya pada awal perjalanan dan perjuangan ini, Kelautan indonesia perlu dikembangkan.. Biru Laut yang hampir memudar itu Menguat, Laksana dalamnya palung laut samudra hindia..
Untuk kawan-kawan seperjuangan, saya yakin Biru Laut Kalian masih ada tapi entah sekarang dimana di zona intertidal kah? atau di zona lain? hanya Kalian yang tahu..
Dimanapun biru laut Kalian berada ingatlah memori2 dahulu saat kita samua bersama-sama berjuang..
Ingat momen detik ini siapa kita dan dari mana kita berasal..
Biru laut itu adalah rasa memiliki (sense of belonging)...

With Love and Respect
terimakasih KSK-KU yang telah mewarnai hidup ini..
JALES VIVA, JAYA KSK!!
-ibn-

0 comments: